Logo KPP Mining
Sustainability

Emissions & Energy Management

Greenhouse Gases adalah gas-gas yang ada di atmosfer yang menyebabkan efek rumah kaca. Gas-gas tersebut sebenarnya muncul secara alami di lingkungan, tetapi dapat juga timbul akibat aktivitas manusia, terutamanya dengan pembakaran bahan bakar fosil. Sedangkan Energy Management adalah program terpadu yang direncanakan dan dilaksanakan secara sistematis untuk memanfaatkan sumber daya energi terbarukan secara efektif dan efisien.

Saat ini KPP Mining memiliki beberapa program unggulan untuk menekan emisi yang dikeluarkan akibat aktivitas operasional pertambangan. KPP Mining memanfaatkan energi seperti pemanfaatan energi matahari untuk pembangkit listrik tenaga surya, pemanfaatan energi kinetik air & angin, tower wireless menggunakan tenaga surya dan forklift electric. KPP Mining sedang berusaha untuk melakukan perbaikan berupa penggunaan excavator hybrid. Beberapa waktu lalu sudah dilakukan serah terima excavator hybrid yang dapat menekan penggunaan bahan bakar sebesar 17%. Selain itu kami juga melakukan pengurangan emisi melalui pemasangan FECO (Fuel Ecomonic Mode) pada unit Heavy Dump Truck, program smart method dumping, automatisasi waterfill dan water truck, zero overgrade jalan, penggunaan bioaditif, perbaikan metode operasi pada semua operator untuk hemat fuel dan beberapa program lainnya yang bisa menekan penggunaaan bahan bakar.

KPP Mining juga sedang melakukan beberapa upaya seperti penggunaan bus elektrik. Saat ini sedang dilakukan kajian terkait bus elektrik antara Universitas Negeri Sebelas Maret, Surakarta, BRIN, dan PT United Tractors,Tbk. Kemudian penerangan jalan di wilayah operasional pertambangan kami sudah menggunakan panel surya, sementara lampu menara yang saat ini kami gunakan masih hybrid. Beberapa kendaraan di tambang pun sudah menggunakan tipe kendaraan hybrid menuju ke elektrik. Dari sana saja kami bisa memangkas konsumsi bahan bakar sampai 10%.